21 April 2016

Pengalaman Mengendarai Van Bongsor Toyota Hiace


Toyota Hiace
Rumus bisa karena kepepet memang terbukti ampuh. Setidaknya ini yang penulis rasakan sekitar dua bulan ke belakang. Waktu itu ada rekan kerja yang melaksanakan pernikahan di daerah Bekasi Barat. Seprti biasa, selaku teman sedjawat, kami sekitar 25 orang berniat menghadiri undangannya bersama-sama.

Stok kendaraan yang available adalah Toyota Avanza dan Hiace. Untuk Avanza, sudah bisa dihitung berapa kapasitas muatnya, siapa yang akan ikut di sana. Nah untuk yang Hiace ini, merupakan hal baru, dan memang kendaraan baru yang ada di tempat kerja. Belum pernah ada yang merasakan, hanya tebak-tebak buah manggis, kira-kira gak akan jauh lah dari minibus besar sekelas mobil-mobil travel antar kota. Masalah berikutnya adalah siapa yang akan menjadi pilot nya. Dalam riuh rembuk perencanaan di meja kopi, dengan pertimbangan ini itu, akhirnya semua mata tertuju pada penulis. Karena hasil suara bersama, penulis pun tak bisa menolak, hanya menyanggah sedikit, kalau penulis belum pernah mengendarainya. Hmm… ada tantangan baru di depan mata.

Dengan semangat dan penasaran ingin mencoba sesuatu yang baru, penulis pun bergegas mengambil kunci dan pergi ke garasi untuk berkenalan dengan si “unta” baru. Melihat tampilan luar, sebenarnya penulis rada ngeper, jangan-jangan mobil bongsor begini berat bawanya, takut ini, takut itu, dan semacamnya. 
Hiace tampak muka
Setelah membuka kunci, lalu duduk dan memandang dasbor, aih..kece kali mobil ini. Memang ada rasa puas tersendiri dalam driving experience, kalau udah duduk di belakang mobil yang agak tinggi bongsor model ini. Ruang kemudi Hiace ini sungguh lega, apalagi tuas persneling terletak di dasbor, jadi gak ganggu kaki  atau tas yang disimpan di depan. Tampilan dasbornya meski simple tapi terkesan mewah.
Dasbor Hiace
tuas persneling Hiace
Penulis pun segera menyalakan kunci kontak/starter…ces…greng…. Wuih nikmatnya denger putaran mesin pertamanya (hehe…kampring dikit). Untuk muatan, Hiace sangat besar dan lega. Seat nya yang standar di-desain untuk kelas bisnis dengan sabuk pengaman masing-masing. Pintu penumpang memakai rolling door, serasa naik Velfire aja. Keren lah..
Seat Hiace
cabin Hiace
pintu Hiace
Setelah setting spion dan cabin mirror, penulis melepas tuas hand break yang mirip punya Mitsubishi L-300 atau Toyota Kijang Super, lalu jalan berputar-putar sekedar test drive. Alamak… walau bongsor, mobil ini enak banget dikendarai. Setelah beberapa putaran penulis makin yakin dan pede, insyaAllah bisa mengendarainya dengan baik, plus rasa puas hati tentunya karena dapat pengalaman baru yang menyenangkan.
 
Hiace jalan
Tibalah hari H berangkat ke pesta undangan. Kami berangkat sekitar jam 10, karena acaranya jam 11 dengan jarak tempuh di maps sekitar 20 km dari Jakarta Timur ke Lokasi di Bekasi Barat, dengan harapan sampai dalam waktu tempuh paling lama 40 menit. Perjalanan di tol begitu lancer jaya aman sentosa, si Hiace penulis pacu di rata-rata 90 km/h dan sangat stabil dan gesit. 

tol Bekasi
Masalah muncul ketika sampai di exit tol Bekasi Barat. Sejak pintu tol terlihat antrian panjang kendaraan. Ah mungkin itu sampai lampu merah saja, pikir penulis. Jalan benar-benar tersendat padat. Tak terasa waktu sudah jalan 20, 30, 40 menit, wah sudah tak normal lagi neh. 
 
Memasuki jalan utama depan balai kota, ternyata sangat ramai. Banyak arak-arakan warga memenuhi area jalan dan perkantoran sekitar jalan utama. Rupanya hari ini bertepatan HUT kota Bekasi, jadi banyak ruas jalan yang ditutup dan dialihkan... duerr..nah loh.... Pantas saja dari tadi kecepatan cuman bisa maksimum 20 meter/jam….hmm.. alamat pegel neh bawa si Bongsor yang tipe manual transmission…
perayaan HUT Kota Bekasi
Makin nyesek lagi karena macet tidak hanya di jalan utama, tapi sampai jalan-jalan kecil samping kali…manteps… Padahal di undangan waktu pesta tertulis jam 11 s.d 13 WB… alamat laper neh, berangkat belum sarapan, datang di lokasi pastinya udah bubaran. Semua penonton di cabin nampak pasrah, terlebih yang bawa anak bocah… sungguh kasihan, memang terkutuk itu macet… hehe

Setelah melewati sederatan jalur padet dan pengalihan arus, ditambah sedikit nyasar dan hampir putus asa karena salah baca maps, akhirnya sekitar pukul 13 kami tiba di lokasi. Perjalanan yang normalnya paling 20 sampai 30 menit, hari ini special tambah telor jadi 3 jam…. haddeh..
Beruntung ternyata pesta belum usai, mungkin panitia memberi toleransi karena KLB kemacetan di sekujur ruas jalan di kota Bekasi. Syukurlah. 
Selamat menempuh hidup baru

Kami berangkat pulang kembali selepas sholat asar. Perjalanan pulang terasa lebih lengang, karena acara HUT pun telah selesai sebelum kami pulang. 

Tibalah kami di tempat kepulangan, sekitar jam 17 sore. Capek memang, tapi penulis merasa puas karena telah dapat pengalaman baru mengendarai si bongsor Hiace. O iya, satu hal lagi yang penting, Hiace ini ternyata sangat irit minumnya. Dari berangkat hingga pulang dengan segala lika-liku di jalan, jarum penunjuk tangki solar hanya bergeser sedikit saja. Luar biasa..

Nah kurang lebih itulah pengalaman penulis mengendarai si bongsor Toyota Hiace. Sangat mengesankan dan puas. Mungkin yang berbeda ketika mengendarai mobil bongsor adalah control saat kita berbelok, harus bisa pastikan bagian ekor tidak menyentuh batas jalan, terutama di jalan sempit. Untuk itu ancang-ancang belok harus agak ditambah sedikit. Atau fitting jaga jarak dalam kemacetan. Kalau view, mobil bongsor tentu diuntungkan dengan posisi duduk kita yang lebih tinggi. Apalagi kalau van bongsor ini dimodif, gak kebayang kece nya...
Hiace modif white nuance
Hiace modif black nuance
Selamat menemukan pengalaman Anda..

3 comments:

suketrentcar said...

sewa mobil haiace,elf, mobil mewah,dll wilayah semarang jawatengah https://www.suketrentcar.com/

suketrentcar said...

SuketRentCar menyediakan jasa sewa mobil Alphard Transformer, Fortuner, Innova Reborn, Avanza, Hiace dengan atau tanpa driver. Untuk menjaga kualitas layanan, kami selalu menjaga kebersihan mobil serta menerapkan servis secara teratur. Tim Driver kami pilih hanya yang berpengalaman dan pandai membawa mobil. Dari sisi perfomance pun kami perhatikan dengan seragam dan selalu wangi (bebas bau badan) serta good atitude. Melayani berbagai kegiatan wisata, kunjungan kerja, mobil pengantin atau wedding, event dll.
Percayakan Sewa Mobil kepada kami, dan nikmati kenyamanan perjalanan wisata anda.

lathief said...

Minta infonya donk penyewaan hiace yg bisa lepas kunci wilayah jabodetabek